JAKARTA, Memoindonesia.co.id – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi DKI Jakarta, Pamuji Raharja, secara resmi membuka kegiatan Pembentukan dan Rapat Koordinasi Tim Pengawasan Orang Asing (TIMPORA) dalam rangka menjaga iklim investasi dan ketenagakerjaan di wilayah kerja Jakarta Timur.
Acara ini diselenggarakan oleh Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Timur dan berlangsung di Hotel Fieris, Jakarta Timur, pada Kamis, 22 Mei 2025. Turut hadir Ketua Panitia Penyelenggara yang juga menjabat sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Timur, Earias Wirawan, serta Kepala Bidang Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian, Henry Wibowo.
Kegiatan ini juga menghadirkan sejumlah narasumber dari instansi terkait, antara lain Kepala Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Timur, Galuh Prasiwi Widorukmi, dan perwakilan dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Adikta Suryaputra.
Dalam sambutannya, Pamuji Raharja menegaskan pentingnya peran strategis TIMPORA sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2016.
“Pembentukan TIMPORA bertujuan untuk menciptakan pengawasan keimigrasian yang terkoordinasi dan menyeluruh terhadap keberadaan dan aktivitas orang asing di wilayah Indonesia,” ujarnya.
Pamuji juga menekankan bahwa Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Timur sebagai unit pelaksana teknis telah aktif membentuk TIMPORA guna memberikan saran dan pertimbangan kepada instansi atau lembaga pemerintah terkait dalam hal pengawasan orang asing.
Sejalan dengan tema kegiatan, ia berharap TIMPORA dapat menjadi forum pertukaran informasi antarinstansi untuk mengantisipasi potensi kerawanan yang mungkin timbul dari keberadaan dan kegiatan orang asing, khususnya investor dan tenaga kerja asing, di wilayah Kota Administratif Jakarta Timur.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan sinergi antarinstansi dalam keanggotaan TIMPORA, serta menciptakan pengawasan orang asing yang terkoordinasi, sehingga stabilitas nasional tetap terjaga dan terpelihara,” tutupnya. HUM/CAK