By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Slentingan.comSlentingan.com
Aa
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Hukum
  • Ekbis
  • Pendidikan
  • Gaya Hidup
Reading: Safari Ramadan Bareng Pertamina Subholding Upstream
Share
Slentingan.comSlentingan.com
Aa
  • Beranda
  • Gaya Hidup
  • Hukum
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Politik
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Politik
    • Hukum
    • Kejaksaan
    • Imigrasi
    • Pertanahan
    • Pemasyarakatan
  • Kategori
    • Ekbis
    • Seni Budaya
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Kerjasama dan Iklan
  • Pedoman Media Siber
© 2023 - Slentingan.com
Ekbis

Safari Ramadan Bareng Pertamina Subholding Upstream

Santuni Puluhan Anak Yatim di Surabaya

By Redaktur Kamis, 6 Mar 2025
Share
Perwakilan anak yatim piatu menerima bingkisan dari jajaran Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina
Perwakilan anak yatim piatu menerima bingkisan dari jajaran Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina.

SURABAYA, Slentingan.com – Puluhan anak yatim piatu di Surabaya ikut memeriahkan kegiatan di bulan ramadan bertajuk Harmoni Merangkai Energi yang  berlangsung di Java Paragon, Surabaya, pada Rabu, 5 Maret 2025.

Kegiatan yang digelar oleh Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina dalam rangkaian Safari Ramadan 1446 Hijriah ini juga dihadiri para pimpinan redaksi dari berbagai media cetak, elektronik, dan online di Jawa Timur.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur Lutfil Hakim juga turut hadir dalam acara itu. Mereka bersama-sama merasakan kebahagiaan dengan sekitar 50 anak yatim yang menjadi penerima santunan.

Dalam sambutannya, GM Zona 11 Pertamina Subholding Upstream, Zulfikar Akbar, menyampaikan apresiasi kepada insan media yang telah berperan dalam menyampaikan informasi positif mengenai kinerja perusahaan.

Baca Juga:  Ratusan Warga Wonokromo Terancam Kehilangan Sertifikat Akibat Klaim Pertamina, Armuji dan Adies Kadir Turun

“Kami berterima kasih kepada rekan-rekan media yang selama ini telah mendukung dan berkolaborasi dalam pemberitaan yang konstruktif tentang industri hulu migas, khususnya terkait Pertamina Subholding Upstream. Kolaborasi ini sangat penting dalam memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai peran dan kontribusi sektor energi,” ujar Zulfikar.

Sementara itu, Kepala Perwakilan SKK Migas Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara (Jabanusa), Anggono Mahendrawan, menegaskan pentingnya membangun sinergi dengan media massa.

“Kami menyadari bahwa keterbukaan informasi sangat dibutuhkan dalam industri migas. Oleh karena itu, kami selalu siap bersinergi dengan media agar masyarakat mendapatkan informasi yang akurat dan transparan. Selain itu, momen Ramadan ini menjadi kesempatan bagi kita semua untuk berbagi kebaikan dengan sesama,” katanya.

Baca Juga:  PWI Jatim Usung Cak Munir Rebut Kursi Ketua PWI Pusat

Sebagai bentuk kepedulian sosial, Pertamina Subholding Upstream bersama SKK Migas memberikan santunan kepada tiga yayasan, yakni Yayasan Mizan Amanah, Yayasan Nurul Falah, dan Yayasan Rodhiyatul Banat. Prosesi penyerahan santunan dilakukan secara simbolis di hadapan para pimpinan redaksi yang hadir.

Anak-anak yatim yang hadir tampak bahagia menerima santunan dan menikmati suasana kebersamaan dalam acara tersebut. Mereka juga mendapatkan kesempatan untuk berbincang dan berinteraksi dengan para pimpinan media serta perwakilan Pertamina dan SKK Migas.

Setelah acara utama, para pimpinan media bersama pimpinan Pertamina Subholding Upstream dan SKK Migas melanjutkan dengan sesi ramah tamah dan diskusi informal. Dalam suasana santai, mereka membahas berbagai isu seputar industri migas, tantangan media dalam pemberitaan sektor energi, serta peluang kerja sama lebih lanjut antara media dan industri migas di Jawa Timur.

Baca Juga:  Adies Kadir & Cak Ji Pasang Badan untuk Warga Surabaya: Lawan Klaim Sepihak Pertamina atas 534 Hektare Lahan

Safari Ramadan ini diharapkan semakin mempererat hubungan antara Pertamina Subholding Upstream, SKK Migas, dan media massa, sekaligus menjadi momentum untuk berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan. HUM/BOY

TAGGED: #pertamina, #PWI Jatim, #Santunan Yatim Piatu, #SKK Migas, Regional Indonesia Timur, Sinergi Dengan Media Massa, Subholding Upstream Pertamina
Redaktur Kamis, 6 Mar 2025 Kamis, 6 Mar 2025
Share this Article
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Telegram
Ad imageAd image
BERITA TERBARU
Wakil Wali Kota Surabaya, Ir Armuji, MH
Mediasi Armuji dan Madas Sedarah Dipelintir, Ini Fakta-fakta Asli Surat Perjanjian Kesepakatan Damai
Kamis, 8 Jan 2026
Wakil Walikota Surabaya, Armuji dan Ketua Umum Madas Sedarah, Muhammad Taufik sepakat berdamai disaksikan Rektor Unitomo Surabaya, Siti Marwiyah.
Damai Demi Kota Surabaya, Armuji Akui Khilaf, Madas Resmi Cabut Laporan
Rabu, 7 Jan 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa, didampingi anggota Komisi D DPRD Surabaya, Herlina Harsono Njoto (dua dari kanan) bersama Kadis Pendidikan Jatim Aries Agung Pawai, anggota DPR RI Reni Astuti dan pihak SLB meresmikan SLB-B Karya Mulia.
SLB Negeri Pertama Berdiri di Surabaya, Herlina: Negara Akhirnya Hadir untuk Anak Berkebutuhan Khusus
Selasa, 6 Jan 2026
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, Agus Winarto, memaparkan capaian kinerja Tahun 2025.
Imigrasi Surabaya Tancap Gas Sepanjang 2025: Serapan Anggaran, Layanan dan Pengawasan Tembus Target
Rabu, 31 Des 2025
Ad imageAd image

NASIONAL

DARI KIRI: Cucun Ahmad, Sufmi Dasco Ahmad, Adies Kadir, Puan Maharani, dan Saan Mustofa.

Adies Kadir Dikukuhkan sebagai Profesor Kehormatan Unissula

Sabtu, 29 Nov 2025
Devi Mahardianingtyas, PPNASN Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, mendapatkan ucapan selamat dari Sekjen Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Asep Kurnia.

Berkarya Tanpa Batas: Devi, PPNASN Imigrasi Surabaya yang Hadapi Keterbatasan Fisik 

Kamis, 27 Nov 2025
Anggota DPR Adies Kadir saat mengikuti pembacaan hasil sidang etik oleh MKD.

Adies Kadir Kembali Aktif di DPR RI: “Saya Akan Terus Bekerja untuk Rakyat”

Kamis, 6 Nov 2025
Puluhan WNA bekerja di sebuab tempat hiburam malam di Penjaringan sebagai LC diamankan petugas imigrasi dalam sebuah operasi pengawasan keimigrasian.

Puluhan WNA China dan Vietnam Diduga Jadi LC, Digerebek Imigrasi di Tempat Hiburan Malam Jakut

Minggu, 19 Okt 2025

BERITA POPULER

Damai Demi Kota Surabaya, Armuji Akui Khilaf, Madas Resmi Cabut Laporan

Mediasi Armuji dan Madas Sedarah Dipelintir, Ini Fakta-fakta Asli Surat Perjanjian Kesepakatan Damai

SLB Negeri Pertama Berdiri di Surabaya, Herlina: Negara Akhirnya Hadir untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Berita Menarik Lainnya:

Wakil Wali Kota Surabaya, Ir Armuji, MH

Mediasi Armuji dan Madas Sedarah Dipelintir, Ini Fakta-fakta Asli Surat Perjanjian Kesepakatan Damai

Kamis, 8 Jan 2026
Wakil Walikota Surabaya, Armuji dan Ketua Umum Madas Sedarah, Muhammad Taufik sepakat berdamai disaksikan Rektor Unitomo Surabaya, Siti Marwiyah.

Damai Demi Kota Surabaya, Armuji Akui Khilaf, Madas Resmi Cabut Laporan

Rabu, 7 Jan 2026
Gubernur Khofifah Indar Parawansa, didampingi anggota Komisi D DPRD Surabaya, Herlina Harsono Njoto (dua dari kanan) bersama Kadis Pendidikan Jatim Aries Agung Pawai, anggota DPR RI Reni Astuti dan pihak SLB meresmikan SLB-B Karya Mulia.

SLB Negeri Pertama Berdiri di Surabaya, Herlina: Negara Akhirnya Hadir untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Selasa, 6 Jan 2026
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, Agus Winarto, memaparkan capaian kinerja Tahun 2025.

Imigrasi Surabaya Tancap Gas Sepanjang 2025: Serapan Anggaran, Layanan dan Pengawasan Tembus Target

Rabu, 31 Des 2025

© 2023 - Slentingan.com

  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Kerjasama dan Iklan
  • Pedoman Media Siber
Selamat Datang!

Sign in to your account

Lost your password?