SURABAYA, Slentingan.com – Kepala Kantor Pertanahan Kota Surabaya I, Kartono Agustiyanto, mengharapkan kerjasama yang baik dan terukur dalam membangun sinergitas untuk membuahkan hasil yang cukup maksimal.
Hal itu ditegaskan saat Kepala Kantor Kartono usai menggelar audensi dengan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Pengurus Daerah Kota Surabaya untuk bekerja bersama mendukung program Kementerian ATR/BPN yang sedang berlangsung.
“Kami berharap dengan adanya audiensi ini akan terbentuk kerjasama dalam sinergitas antara Kantor Pertanahan Kota Surabaya I dengan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Pengurus Daerah Kota Surabaya yang baik,” ujar Kartono, Rabu sore, 30 April 2025, di Kantor Pertanahan Kota Surabaya I.
Lanjutnya, kerjasama tersebut dibutuhkan untuk mendukung dan mempermudah project percepatan pensertifikatan tanah wakaf ini secara baik dan sistematis yang saat ini sedang berjalan.
Kegiatan audensi itu dihadiri Ketua IPPAT Pengda Surabaya M Budi Pahlawan beserta jajaran. Usai audensi, dilanjutkan dengan penyampaian informasi Program Percepatan Sertifikasi Tanah Wakaf.
Sekadar diketahui, saat ini Kantor Pertanahan Kota Surabaya 1 sedang menggalakkan program PTSL (pendaftaran tanah sistematis lengkap) dan program penyertifikatan tanah ibadah dari hasil wakaf. HUM/CAK