By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Slentingan.comSlentingan.com
Aa
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Hukum
  • Ekbis
  • Pendidikan
  • Gaya Hidup
Reading: Musisi Jalanan Sampaikan Aspirasi, Adies Kadir: Ekspresi Budaya yang Harus Didukung Tanpa Hambatan
Share
Slentingan.comSlentingan.com
Aa
  • Beranda
  • Gaya Hidup
  • Hukum
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Politik
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Politik
    • Hukum
    • Kejaksaan
    • Imigrasi
    • Pertanahan
    • Pemasyarakatan
  • Kategori
    • Ekbis
    • Seni Budaya
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Kerjasama dan Iklan
  • Pedoman Media Siber
© 2023 - Slentingan.com
Politik

Musisi Jalanan Sampaikan Aspirasi, Adies Kadir: Ekspresi Budaya yang Harus Didukung Tanpa Hambatan

By Admin Jumat, 31 Jan 2025
Share
Wakil Ketua DPR Adies Kadir menerima cenderamata dari perwakilan musisi jalanan di ruang kerjanya.
Wakil Ketua DPR Adies Kadir menerima cenderamata dari perwakilan musisi jalanan di ruang kerjanya.

JAKARTA, Slentingan.com – Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir, menerima aspirasi dari perwakilan komunitas musik jalanan yang menginginkan ruang berekspresi tanpa hambatan. Para musisi jalanan berharap dapat menyalurkan bakat mereka di tempat-tempat seperti cafe dan mal.

Dalam pertemuan yang berlangsung penuh kehangatan, politisi Partai Golkar ini mendengarkan langsung keluhan serta harapan para seniman jalanan. Mereka menyampaikan bahwa selama ini masih banyak musisi jalanan yang mengalami kesulitan dalam menampilkan karya mereka di ruang publik.

“Mereka ini punya cita-cita mulia agar bisa tampil rapi di mal ataupun kafe. Ini cita cita yang sangat simpel, sederhana. Mereka Ingin menjadi musisi yang benar-benar bisa menyalurkan bakat dengan tepat dan benar. Hal inilah yang harus kita berikan apresiasi, dan harus kita berikan tempat penyaluran,” tandas politisi Partai Golkar ini di ruang kerjanya, Kamis, 30 Januari 2025.

Baca Juga:  Penegakan Hukum Kejati Jatim Terima Apresiasi Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir

Lanjut Adies, banyak di antara mereka memiliki bakat luar biasa yang bisa menghibur masyarakat sekaligus menjadi sumber penghidupan. Adies memahami bahwa musik adalah bagian dari kehidupan dan ekspresi budaya yang harus didukung.

“Saya akan berupaya mencari solusi terbaik agar para musisi jalanan dapat tampil di tempat-tempat yang layak tanpa mengalami kesulitan,” tandas Ketua Umum Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) ini.

Sebagai langkah awal, Adies Kadir berencana untuk berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait, termasuk Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian
Pariwisata dan Kementerian Kebudayaan.

Dukungan dari Wakil Ketua DPR RI ini disambut antusias oleh komunitas musik jalanan. Mereka berharap adaregulasi atau kebijakan yang lebih berpihak kepada para
seniman jalanan agar mereka bisa berkarya tanpa takut diusir atau ditertibkan.

Baca Juga:  DPRD Surabaya Bahas Raperda Percepatan Penanggulangan Kemiskinan

“Jadi keluhan-keluhan itu sudah kita dengar, nanti juga akan kita bicarakan dengan beberapa menteri . Menteri Kebudayaan misalnya, membawakan kesenian atau urusan pemuda. Ada Pak Dito, Ada Pak Raffi Ahmad dan juga Pak Fadli Zon. Semoga ini akan berjalan lancar tanpa hambatan,” tutup wakil rakyat dari Dapil Jatim I Surabaya-Sidoarjo ini. HUM/BOY

TAGGED: #DPR RI, #Partai Golkar, Adies Kadir, Aspirasi, Dapil Jatim I, MKGR, Musisi Jalanan, Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong, Seniman, Surabaya Sidoarjo
Admin Jumat, 31 Jan 2025 Jumat, 31 Jan 2025
Share this Article
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Telegram
Ad imageAd image
BERITA TERBARU
Suasana rapat koordinasi DPRD Surabaya dengan Pemkot Surabaya membahas verifikasi data DTSEN di Gedung DPRD Surabaya.
Ratusan Ribu Data DTSEN Belum Valid, DPRD Surabaya Minta Pemkot Bergerak Cepat
Kamis, 15 Jan 2026
Arif Fathoni bersama Adies Kadir, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar.
DPRD Surabaya Arahkan Dana Pemuda: Lawan Hoaks, Dongkrak UMKM dari RW
Rabu, 14 Jan 2026
Ketua Komisi D DPRD Surabaya, dr. Akmarawita Kadir
DPRD Surabaya Murka: Ini Pelanggaran Serius dan Tidak Boleh Ditoleransi
Selasa, 13 Jan 2026
Wakil Wali Kota Surabaya, Ir Armuji, MH
Mediasi Armuji dan Madas Sedarah Dipelintir, Ini Fakta-fakta Asli Surat Perjanjian Kesepakatan Damai
Kamis, 8 Jan 2026
Ad imageAd image

NASIONAL

DARI KIRI: Cucun Ahmad, Sufmi Dasco Ahmad, Adies Kadir, Puan Maharani, dan Saan Mustofa.

Adies Kadir Dikukuhkan sebagai Profesor Kehormatan Unissula

Sabtu, 29 Nov 2025
Devi Mahardianingtyas, PPNASN Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, mendapatkan ucapan selamat dari Sekjen Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Asep Kurnia.

Berkarya Tanpa Batas: Devi, PPNASN Imigrasi Surabaya yang Hadapi Keterbatasan Fisik 

Kamis, 27 Nov 2025
Anggota DPR Adies Kadir saat mengikuti pembacaan hasil sidang etik oleh MKD.

Adies Kadir Kembali Aktif di DPR RI: “Saya Akan Terus Bekerja untuk Rakyat”

Kamis, 6 Nov 2025
Puluhan WNA bekerja di sebuab tempat hiburam malam di Penjaringan sebagai LC diamankan petugas imigrasi dalam sebuah operasi pengawasan keimigrasian.

Puluhan WNA China dan Vietnam Diduga Jadi LC, Digerebek Imigrasi di Tempat Hiburan Malam Jakut

Minggu, 19 Okt 2025

BERITA POPULER

Berita Menarik Lainnya:

Suasana rapat koordinasi DPRD Surabaya dengan Pemkot Surabaya membahas verifikasi data DTSEN di Gedung DPRD Surabaya.

Ratusan Ribu Data DTSEN Belum Valid, DPRD Surabaya Minta Pemkot Bergerak Cepat

Kamis, 15 Jan 2026
Arif Fathoni bersama Adies Kadir, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar.

DPRD Surabaya Arahkan Dana Pemuda: Lawan Hoaks, Dongkrak UMKM dari RW

Rabu, 14 Jan 2026
Ketua Komisi D DPRD Surabaya, dr. Akmarawita Kadir

DPRD Surabaya Murka: Ini Pelanggaran Serius dan Tidak Boleh Ditoleransi

Selasa, 13 Jan 2026
Wakil Wali Kota Surabaya, Ir Armuji, MH

Mediasi Armuji dan Madas Sedarah Dipelintir, Ini Fakta-fakta Asli Surat Perjanjian Kesepakatan Damai

Kamis, 8 Jan 2026

© 2023 - Slentingan.com

  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Kerjasama dan Iklan
  • Pedoman Media Siber
Selamat Datang!

Sign in to your account

Lost your password?